Radio Yadara FM, 92,8 MHz Kini Bisa Didengar Via Website Tusop.com

Screenshot Tampilan Link Radio Yadara FM, 92,8 MHz di Laman Tusop.com

TUSOP.COM, BIREUEN - Kemunculan jaringan radio Yadara FM yang mengudara di frekuensi 92,8 MHz mendapat apresiasi dari publik, khususnya masyarakat yang berdomisili di wilayah kabupaten Bireuen, Bener Meriah, Pidie Jaya dan sebagian wilayah Aceh Utara, Pidie dan Takengon. Pasalnya, radio yang digagas dan didirikan oleh Tgk H. Muhammad Yususf Abdul Wahab atau biasa disapa Tu Sop ini membuka akses seluas-luasnya bagi masyarakat untuk menawar rasa haus ilmu agama dan motivasi hidup. Sehingga tak pelak, frekuensi radio ini menjadi idola masyarakat yang senantiasa dijadikan teman beraktivitas pagi, siang dan malam.

Untuk ikut memberikan alternatif bagi masyarakat yang sedang beraktivitas di depan laptop atau komputer, website tusop.com menyajikan steaming radio tersebut di laman utamanya. Sehingga masyarakat yang ingin mendengarnya tinggal mengakses website tusop.com dan langsung bisa menikmati sajian-sajian program yang disiarkan frekuensi radio yang berpusat di komplek dayah Babussalam Al-Aziziyah, Jeunieb tersebut.

Sebagaimana diketahui, Yadara FM, 92,8 MHz menyajikan program-program unggulan yang bernuansa islami. Antara lain pengajian rutin kitab-kitab muktabar semisal Ihya Ulumuddin, Minhajul Abidin, Siyarussalikin, Ianatut Thalibin yang diisi oleh ulama-ulama terkemuka seperti Abu MUDI, Tu Sop Jeunieb, Abi Nasruddin Judon, Abon Sudirman Arifin dan beberapa Teungku lainnya.


Berikut jadwal pengajian rutin yang disiarkan di Radio Yadara FM, 92,8 MHz.

Jadwal Pengajian Rutin di Radio Yadara FM, 92,8 MHz

2 komentar

Blog Umum mengatakan...

Selalu di nantikan, setelah bbrp waktu vakum..
Semoga selalu mendapatkan rahmat n keampunanNYA.. amiin.

Evercross mengatakan...

han item su radio..

Diberdayakan oleh Blogger.